Komunitasbola.com – Manchester United sukses menaklukkan Leicester City dengan skor telak 3-0 dalam laga pekan 11 Premier League 2024/2025. MU mencoba langsung bermain agresif sejak awal laga, Namun MU baru bisa membuka keunggulan di menit ke-17 lewat gol indah Fernandes. Keunggulan MU bertambah di menit ke-38. Crossing Noussair Mazraoui disundul Fernandes di kotak penalti. Bola sempat mengenai lutut Victor Kristiansen sebelum masuk menjadi gol. Skor 2-0 menutup babak pertama.
Baca Juga : Prediksi Liga Inggris : Chelsea vs Arsenal 10 November 2024
Di babak kedua MU masih mendominasi permainan. Untuk menambah daya dobrak, Van Nistelrooy pun memasukkan Garnacho hingga Joshua Zirkzee. MU baru bisa memperbesar keunggulan di menit ke-82. Tembakan melengkung yang dilepas Garnacho dari luar kotak penalti meluncur mulus ke pojok atas gawang Leicester tanpa bisa diantisipasi Hermansen. Tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa waktu. Skor 3-0 untuk kemenangan MU pun menjadi hasil akhir laga ini.
Berkat hasil ini, MU kini menduduki peringkat 13 di klasemen sementara dengan poin 15. Di sisi lain, Leicester menempati posisi ke-15 dengan poin 10.